Facebook memang terkenal, tapi Twitter juga tidak kalah tenar. Jejaring sosial yang super sederhana ini setiap harinya mengalami kemajuan pesat dalam jumlah penggunanya. Kalau dulu masih dihitung jutaan, sekarang sudah terhitung ratusan juta!
Status Update di Twitter dinamakan dengan 'Tweets', dan terkadang status yang cuma 140 karakter itu bisa berpengaruh pada dunia. Berikut ini adalah 10 Tweets yang mampu mengguncang dunia dengan box yang hanya berisikan maksimal 140 karakter itu.
1. @jack - Jack Dorsey
"just setting up my twttr"
Inilah Tweets pertama dari sang pendiri Twitter, Jack Dorsey. Apa artinya? Artinya bagi sang pendiri adalah batu loncatan pertama untuk jejaring sosial yang terkenal, dan ternyata memang begitulah kenyataannya.
2. @jamesbuck - James Buck
"Arrested"
Tweet ini berasal dari Co-Founder-nya Twitter, James Buck. Tweets ini bukan sembarangan status update karena dia memang benar-benar ditangkap pihak berwajib. Ceritanya sewaktu dia sedang pergi ke Mesir, kebetulan disana sedang ada demo. James yang tidak tahu menahu soal demo itu, tiba-tiba langsung dikejar oleh massa yang kemudian menyerahkannya ke polisi. James yang pasrah kemudian membuka handphone-nya dan meng-tweet "Arrested". Follower-nya yang saat itu masih 48 orang kaget dengan tweet itu, yang kemudian melaporkannya ke sekolah James dan kemudian melaporkannya ke Dubes Amerika Serikat di Mesir. Dubes Amerika Serikat kemudian membuka konferensi pers dan tak disangka-sangka James dikeluarkan tanpa syarat.
3. @BarackObama - Barack Obama
"We just made history. All of this happened because you gave your time, talent and passion. All of this happened because of you. Thanks"
Siapa yang tidak tahu dengan Presiden yang satu ini. Presiden yang akrab di sapa Barry ini meng-tweet kalimat yang cukup panjang yang artinya, "Kita baru saja mencetak sejarah. Semua terjadi karena kalian telah memberikan waktu, kemampuan dan semangat. Semua karena kalian. Terima kasih." Tweet ini di post sehari setelah Obama dilantik menjadi Presiden Amerika Serikat resmi. Ini merupakan sesuatu yang amat berarti bagi Obama dan juga bagi para staf Twitter.
4. @MarsPhoenix - NASA
"Are you ready to celebrate? Well, get ready: We have ICE!!!!! Yes, ICE, *WATER ICE* on Mars! w00t!!! Best day ever!!"
Mungkin Tweet yang satu ini terlalu gembira sehinga bahasanya agak kacau. Tweet ini berasal dari Mars Phoenix Lander yang melakukan pendaratan ke Planet Mars yang kemudian menemukan bahwa Mars memiliki persediaan air di dalam es. Bagi beberapa orang, mungkin kedengarannya biasa saja, tapi bagi pecinta astronomi ini merupakan berita gembira. Setelah Tweet ini muncul, NASA kemudian memutuskan untuk memberitahukan publik hasil kerja NASA lewat Twitter.
5. @jkrums - Janis Krums
"There's a plane in the Hudson. I'm on the ferry going to pick up the people. Crazy."
Tweet ini seolah-olah memberitahukan dunia betapa internet adalah sumber berita yang tercepat dan terakurat. Pada tanggal 15 Januari 2009, sebuah pesawat penumpang US Airways Flight 1549 mendarat darurat di sungai Hudson. Janis Krums yang kebetulan berada di kapal ferry penyeberangan sungai itu, secara spontan langsung membuka handphone-nyadan memasang status lengkap dengan foto US Airways Flight 1549 yang setengah tenggelam dengan penumpangnya yang berusaha menyelamatkan diri dengan perahu karet. Apa yang terjadi setelah itu? Tweet-nya langsung disorot jutaan media di seluruh dunia dan menjadi headline news dimana-mana. Sejak itulah, seluruh stasiun televisi dan berita dunia berlomba-lomba membuat akun Twitter karena diyakini sebagai media pemberitaan tercepat di dunia ketimbang situs lainnya.
6. @aplusk - Ashton Kutcher
"Victory is ours!!!!!!!"
Tweet dari bintang film "The Butterfly Effect" ini ada sejarahnya tersendiri. Ashton menantang CNN untuk berlomba-lomba mendapatkan 1 juta follower. Berita Ashton menantang CNN mendadak menjadi berita nasional di Amerika Serikat. Lalu hasilnya? Ashton menjadi juaranya dan langsung memasang status ini.
7. @AnnCurry - Ann Curry
"@usairforce find a way to let Doctors without Borders planes land in Haiti: http://bit.ly/8hYZOK THE most effective at this."
Di tahun 2010, Haiti tengah dilanda bencana alam dan militer AS melarang siapapun untuk memasuki Haiti karena masih berstatus rawan. Ann Curry kemudian memasang status ini dan kemudian wartawan NBC memperlihatkan Tweet ini ke militer AS. Tak disangka-disangka, setelah Tweet ini beredar militer AS kemudian membolehkan tim medis untuk memasuki Haiti untuk menyelamatkan para korban bencana alam. Sungguh status yang heroik.
8. @Astro_TJ - TJ Creamer
"Hello Twitterverse! We r now LIVE tweeting from the International Space Station -- the 1st live tweet from Space! :) More soon, send your ?s"
Kaget melihat Twitter ini? Apalagi penduduk dunia yang juga pengguna Twitter. Inilah Twitter pertama yang dikirim secara langsung dari stasiun luar angkasa internasional. Setelah Tweet ini beredar, TJ Creamer, Jeff Williams dan Soichi Noguchi, yang merupakan astronot stasiun itu mengabarkan jalannya kegiatan mereka melalui Twitter.
9. @librarycongress - Library Of Congress
"Library to acquire ENTIRE Twitter archive -- ALL public tweets, ever, since March 2006! Details to follow"
Boleh percaya atau tidak. Library Of Congress telah mengumpulkan data-data kongresial dan kampanye kepresidenan dunia di internet sejak tahun 2000. Tak terkecuali di Twitter, Library Of Congress juga mengarsipkan data-data ini. 167 Tera Byte sudah dihabiskan untuk mengarsipkan data-data ini dan jumlahnya terus berkembang.
10. @SarahPalinUSA - Sarah Palin
"Ground Zero Mosque supporters: doesn't it stab you in the heart, as it does ours throughout the heartland? Peaceful Muslims, pls refudiate"
Tweet ini berasal dari mantan kandidat wakil presiden Amerika Serikat, Sarah Palin. Maksud dari Tweet ini adalah mengajak para penduduk New York untuk mendukung kebebasan warga Muslim untuk membangun Mesjid. Kritik pun bermunculan tapi bukan untuk statusnya, melainkan untuk kata terakhir yang dia ketik, "refudiate". Sarah kemudian mengatakan dia salah ketik, maunya mengetik huruf D tapi malah tertekan huruf F. Berita ini kemudian menjadi berita nasional dan menghebohkan, bahkan kamus bahasa Oxford pun memasukkan kata "refudiate" sebagai 'kata-kata terbaik tahun ini'.