Pages - Menu

Inilah Pesawat Pengangkut Penumpang Terbesar

Boeing 747-8 Iintercontinental merupakan pesawat penumpang terbesar. Pesawat ini disebut dengan pesawat antar benua karena dapat menempuh jarak 15.000 km tanpa mengisi bahan bakar dan mengangkut 54 penumpang lebih banyak dari 747 sebelumnya.




Kenyamanan pesawat ini lebih tinggi dari tipe sebelumnya, seperti mengganti lampu biasa dengan lampu LED, menambahkan bar mini, mengubah kursi biasa menjadi kursi aerodinamis dan perancangan sistem suspensi yang baru. Kabin utama 747-8 ini menggunakan interior yang sama dengan 787.

Beberapa maskapai penerbangan sendiri mulai memesan pesawat boeing terbesar ini. Seperti diwartakan reuteurs.com, Lufthansa menjadi maskapai pertama yang memesan pesawat ini. Korean Air, Air China, dan Volga-Dnepr Airlines pun turut memesan sejumlah pesawat boeing ini.

Sebelum membuat 747-8 khusus penumpang, Boeing membuat 747-8 untuk barang terlebih dahulu. Versi barang 747-8 ini dapat mengangkut 345 ton cargo. Pesawat 747-8 ini sendiri mulai terbang tahun 2010 awal pekan ini.
sumber : http://www.kaskus.us/showthread.php?t=11642105