10 - Hamit Altintop lahir di Gelsenkirchen, Jerman pada 8 Desember 1982. Ia lahir dari keluarga imigran asal Turki. Tempat kelahirannya sama dengan mantan rekannya di Schalke yang kelak kembali satu tim di Real Madrid, Mesut Ozil.
9 - Hamit punya saudara kembar, Halil, yang lahir 10 menit setelah kelahiran Hamit. Sang adik, Halil Altintop, juga berprofesi sebagai pemain sepak bola profesional di Jerman dan bermain di Eitracht Frankfurt.
8 - Sama dengan Ozil, Hamit Altintop juga merupakan didikan Schalke 04, tim yang menjadi kebanggaan masyarakat Gelsenkirchen. Sebelum gabung dengan Schalke pada tahun 2003, Hamit bermain di tim amatir Schwarz-Weis Gelsenkirchen, TuS Rotthausen, dan Wattenscheid 09.
7 - Bila anda ingat pemain serba bisa seperti Luis Enrique dan Hasan Salihamidzic, Hamit Altintop juga bisa berperan sebagai bek sayap, gelandang sayap, gelandang bertahan, gelandang serang, second striker, dan striker. Komplit.
6 - Bersama saudara kembarnya, Hamit turut membawa Schalke menjadi runner up Bundesliga 2006/07, Royal Blues hanya kalah selisih dua poin dari VfB Stuttgart.
5 - Hamit Altintop gabung raksasa Bundesliga Bayern Munich pada musim panas 2007, juga dengan status bebas transfer. Ia mencetak gol pertama untuk Bayern melalui free kick pada debutnya saat laga uji coba lawan juara Brasil, Sao Paulo. Di kompetisi pra musim Liga Pokal, ia juga mencetak gol jarak jauh dari jarak 30 meter ke gawang Werder Bremen. Saat Bayern menyingkirkan Manchester United di Liga Champions 2009/10, Hamit Altintop terpilih sebagai man of the match pada leg pertama.
4 - Santiago Bernabeu bukan hal baru bagi Altintop. Ia pernah bermain di markas klub barunya itu pada final Liga Champions 2010. Hamit Altintop termasuk dalamstarting eleven Bayern, namun ia diganti Miroslav Klose pada babak kedua dan timnya harus mengakui keunggulan Inter yang menjadi juara. Uniknya, saat itu Inter dilatih calon pelatihnya di Madrid, Jose Mourinho.
3 - Altintop turut membawa Turki ke semifinal Piala Eropa 2008, sebelum dikalahkan Jerman. Ia terpilih dalam tim terbaik turnamen dan mencetak gol penentu kemenangan Turki pada babak adu penalti di perempat final lawan Kroasia.
2 - Total, Altintop telah meraih enam gelar juara bersama Bayern, yakni dua juara liga (2008 dan 2010), dua Piala Jerman (2008 dan 2010), Piala Super Jerman (2010), dan Piala Liga (2007). Saat masih di Schalke, Altintop turut memberi trofi Piala Liga 2005.
1 - Januari 2011 lalu, Altintop meraih penghargaan FIFA Puskas Award untuk gol terbaik tahun 2010, ketika ia mencetak gol voli spektakuler pada laga kualifikasi Piala Eropa 2012 ke gawang Kazahkstan
Tidak ada komentar:
Posting Komentar